Selasa, 06 November 2012
MTs Metropolitan Pesri Kendari Sosialisasi Bahaya NAPZA
Pihak Puskesmas mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pemahaman kepada kaum remaja khususnya dikalangan pelajar mengenai dampak yang akan diakibatkan oleh zat berbahaya ini yang lebih akrab dikenal dengan sebutan NAPZA.
Ir Ramlah salah seorang tenaga pendidik di MTs Pesri Kendari mengakui bahwa kegiatan semacam ini sangat bermanfaat untuk memberikan pemahaman kepada peserta didik mengenai bahaya yang akan ditimbulkan oleh NAPZA sehingga ke depannya generasi pelajar kita tidak terjerumus ke dalam pengaruh zat berbahaya tersebut, “Kami sangat bersyukur apabila sekolah kami ini mendapat perhatian serta kunjungan sosial semacam itu” ujarnya.
Kegiatan sosialisasi yang diadakan oleh pihak Puskesmas Perumnas yang berlangsung di pondok pesantren tersebut disambut antusias oleh santri dan santriwati MTs Pesri Kendari, Revo selfi permatasari salah seorang santriwati MTs Pesri Kendari dan juga merupakan ketua OSIS di sekolah tersebut mengemukakan bahwa dirinya sangat senang mendapatkan kunjungan sosial dari pihak Puskesmas Perumnas “ Yah hitung-hitung dapat ilmu gratis yang bermanfaat “ katanya.
Dalam kegiatan tersebut pihak Puskesmas Perumnas mengajak kepada santri dan santriwati MTs Pesri Kendari untuk bekerja sama dalam pencegahan zat berbahaya “ NAPZA “ khususnya dikalangan pelajar itu sendiri. (IK)
Rabu, 23 Mei 2012
Musik Bambu MTs pesantren Ummushabri Kendari Meriahkan Wisuda
Sebagai rangkaian pelaksanaan Wisuda Santri Pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari, Musik Bambu MTs pesantren Ummushabri Kendari Meriahkan malam ramah akrab, bertempat di Aula auditorium KH. Baedawie, sabtu (19/5).
Pada hari dilaksanakan Malam Ramah Akrab acara ini, dihadiri Pimpinan Pesantren Metropolitan Ummusshabri, Sekretaris Manajemen, sesepuh pendiri pesantren, dewan Asatidz, pengasuh, alumni, orang tua dan para santri. Teristimewa lagi acara ini dihadiri Wakil walikota Kendari (Wawali) Bapak H. Musaddar Mappasomba.
Demikian disampaikan Kepala MTs Pesantren Ummushabri, Ismail Kadir, S.Ag, M.Pd, saat pelaksanaan malam ramah akrab pesantren Ummushabri Kendari.
Kedatangan Wakil Walikota pada Acara disambut dengan Musik Bambu Persembahan dari Santri MTs Pesri Kendari. “Musik bambu ini memang merupakan ekstakurikuler Santri MTs Pesri Kendari untuk lebih memperkenalkan santri terhadap musik trasdisional Sulawesi tenggara,” pungkasnya.
Wakil Kota Kendari H. Musadar Mappasomba, Pada Sambutannya Mengharapkan kepada Para Santri dan santriwati mempersiapkan diri sedini mungkin untuk menyongsong kebangkitan bangsa ini dan yang akan memiliki sebahagian saham-saham kebangkitan itu adalah Para Santri dan Santriwati Pesantren Ummusshabri Kendari karenanya santri dan santriwati harus cerdas, terampil, berintegritas yang tinggi
“Kepribadian yang utuh otaknya otak jerman, Tangannya Tangan Jepang dan dadanya dada Madinah karena itu Bentangkan tekad dan cita cita itu membela kosmos cakrawala dan jangan pernah menghadirkan kata-kata mustahil dalam kamus kehidupan biarlah takdir Allah yang menentukan menjadi apa nantinya anak anakku,” kata Wawali.
Sumber : http://sultra.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=91798
243 Santri Pesri Diwisuda
Sebanyak 243 Wisudawan dan Wisudawati Santri santriwati Pesantren metropolitan Umusshabri Kendari mengikuti seremoni wisuda yang berlangsung Hari Sabtu (19/05), di Auditorium KH Baedawi Pesantren Ummusshabri Kendari.
Wisuda Wisudawan dan wisudawati ini terdiri dari santri MI sebanyak 96 orang, MTs 100 orang dan MA 47 orang. Kegiatan Wisuda ini dihadiri Oleh walikota Kendari yang diwakili Asisten 1 Drs H. Halili, turut hadir juga Pimpinan Pesantren, Para Pendiri dan sesepuh pesantren, dewan Asatidz, pengasuh, alumni dan orang tua santri.
Dalam sambutannya walikota mengatakan kita sangat bersyukur dengan adanya lembaga pendidikan Islam yang ada di tengah tengah kota kendari seperti Pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari ini karena dapat menjadi Lembaga yang dapat menghiasi suasana kehidupan masyarakat kota menjadi masyarakat relijius,
selain itu beliaupun menyambut baik program Islamic Full day School lembaga ini yang akan berlaku efektif mulai tahun ajaran 2012 -2013. Kegiatan Wisuda semacam ini telah rutin dilaksanakan sejak empat tahun terakhir ini selain sebagai acara formal untuk yang mengakhiri selesainya para santri di Pesantren ini juga bermakna untuk lebih menyapa masyarakat sehingga Lembaga ini lebih dikenal banyak orang dan pada akhirnya tertarik untuk memasukkam putra putrinya di Pesantren Metropolitan ini.
Sementara itu, sekretaris management Pesri, Dr. Suprianto memberikan gambaran pesan kepada wisudawan Pesri bahwa hendaknya selalu mengingat bahwa orang yang selalu belajar akan menjadi pemilik masa depan. “sebagai umat muslim sudah kewajiban kita untuk terus menuntut ilmu,” ujarnya.
Lebih lanjut sebagai prioritas mengingat banyaknya minat dan simpati masyarakat, pesantren metropolitan kini pesri telah menyelesaikan delapan lokal gedung belajar secara swadaya. Pesri hanya membutuhkan waktu tiga tahun untuk menyelesaikan 36 lokal gedung belajar. “Kamipun harus menyiapkan ruang belajar yang memadai dan sesuai tata ruang,” tambahnya.
Sebagai ikon pendidikan Islam, Pesri juga melakukan pembelajaran full day. Program ini tidak hanya bukan hanya benar secara teoritik tetapi benar secara praktis. “Karena dalam lingkup pondok pesantren budaya belajar memang 24 jam, tentunya dengan pembelajaran yang fun baik itu bidang seni, olahraga atau agama, pungkasnya
Sumber : http://sultra.kemenag.go.id/index.php?a=daftarberita&hal=2
Rabu, 07 Maret 2012
Pesantren Ummusshabri Peringati Maulid
Sikap Rasulullah dalam nilai pendidikan bukan sekedar teori, tetapi patut diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya memberikan pemahaman nilai pahala sedekah, harus dibarengi dengan amaliyahnya.
Demikian dikatakan DR.Supriyanto,MA dalam pengantarnya. “Tabungan investasi akhirat melalui sedekah akan sangat bermakna, apalagi jika dilakukan untuk membangun pendidikan agama. Pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari memberikan kesempatan bagi dermawan untuk melanjutkan Proyek Amal Jariyah yang sudah berjalan selama kurang lebih Dua tahun. Hal ini akan lebih membuktikan kecintaan kita terhadap Rasulullah SAW melalui sikap kedermawanan beliau,” ujarnya.
Maulid Nabi yang juga dihadiri Walikota Kendari, Ir.H.Asrun,M.Eng, semakin mempererat suasana silaturrahmi antara sesepuh pondok, dewan kiyai, santri beserta orang tua santri.
Di sela sambutanya DR.Supriyanto meminta kesediaan bapak Walikota Kendari Ir. H. Asrun, M. Eng. untuk membawakan hikmah maulid. Materi hikmah maulid yang disampaikan oleh bapak walikota tidak hanya berorientasi pada pemahaman dan pengamalan ilmu al-Qur’an. Tapi bagaimana membentuk zikir (heart), pikir (head) dan ukir (hand) pada jiwa manusia, sehingga ibadah dilakukan sebagai bukti cinta kepada Allah dan ajaran rasulnya. Mencintai akhlaq Nabi Muhammad SAW akan mudah dipahami dengan mengidolakan kepribadian sikap beliau.
Sumber : http://sultra.kemenag.go.id/index.php?a=berita&id=70946Sabtu, 14 Januari 2012
PESANTREN UMMUSSHABRI PERINGATI HUT 38
Menyambut perayaan HUT Ke-38 Pesantren Metropolitan Ummusshabri menggelar berbagai kegiatan diantaranya jalan santai dan pawai yang diadakan Minggu (8/1) jalan santai dan pawai ini dilepas oleh pimpinan pondok pesantren Ummusshabri Bapak Drs.KH.Mursyidin dan diikuti oleh keluarga besar Pesantren Ummusshabri Kendari,yang setiap tahunya diadakan dan merupakan kebahagian tersendiri bagi keluarga besar pesantren.Jalan santai dan pawai ini dimeriahkan oleh para santri yang menggenakan berbagai macam jenis pakaian adat dari berbagai daerah diantaranya pakaian adat bugis, jawa, tolaki, muna, dan juga mengenakan pakaian busana muslim, dan sebagian menggenakan pakain olah raga. Jalan santai dan pawai diikuti sebanyak 1500 yang terdiri dari,MIS,MTs,MA, orang tua santri dan para alumni Pesantren Ummusabri.Jalan santai dan pawai ini star dari area Pesantren mengambil rute jalan dari depan kantor Kementerian Agama, berbelok kearah jalan Saranani finish kembali di area pesantren. Para santri begitu antusias mengikuti jalan santai dan pawai karena dimeriahkan oleh penampilan marching band yang iringi oleh santri yang konfoy sepanjang jalan. Usai jalan santai dan pawai kemudian dilanjutkan dengan Bazar dan makan bersama. untuk menambah kemeriahan HUT Pesantren Ummusshabri Ke-38 diadakan mancing Bareng di kolam ikan terletak di samping Aula Pesantren.
Keesokan harinya Senin (9/1), Pesantren Metropolitan Ummusshabri Kendari Menggelar Upacara peringatan HUT ke-38 yang bertempat di lapangan Pesantren dan diikuti oleh Siswa MIS, MTs, MAS dan segenap keluarga besar Pesantren Metropolitan Ummusshabri.Upacara ini dipimpin oleh Bapak Drs.KH.Mursydin,meskipun cuaca begitu kurang bersahabat tetapi peserta upacara tetap antusias mengikuti.Bahwasanya cuaca yang kurang bersahabat ini adalah rahmat karena Allah SWt masih mencintai kita ujar “Bapak Drs.KH. Mursyidin”. Setelah upacara selesai kegiatan dilanjutkan dengan “Ramah Tamah” yang dihadiri oleh Alumni Pesantren Ummusshabri dan orang tua Murid.Dalam kegiatan ramah tamah Pesantren Ummusabri yang ke-38 Pimpinan pondok mengundang Bapak H.Nur Alam,SE, selaku Gubernur SULTRA. Acara Ramah Tamah dimeriahkan dengan Persembahan Seni diantaranya tari - tarian, vocal grup, dan Qasidah.
Dalam kesempatan tersebut Bapak H.Nur Alam,SE memberikan sambutannya dan sekaligus memberikan sumbangan sebesar 100 Juta untuk peningkatan pembagunan Pesantren Ummusshabri Kendari. dengan bantuan ini existensi Pesantren Metropolitan Ummusabri Kendari akan terus Berjaya dari tahun ke tahun di kanca pendidikan Sulawesi Tenggara, Khususnya Kota Kendari yang terus melahirkan generasi Bangsa yang sholeh, islami, berprestasi, populis dan bermasyarakat.