Jumat, 11 Januari 2013
Peringati Hari Jadi ke-39 Pesantren Ummushabri Gelar Tabligh Akbar
Setelah menggelar jalan santai yang dirangkaikan dengan bazar terpadu pada 8/1/2013 kini pesantren Metropolitan Ummushhabri Kendari kembali menggelar tabligh akbar yang bertemakan “Bermuhasabah Untuk Meningkatkan Akhlakul Karimah” untuk memperingati hari jadi ke-39 pada Rabu 9/1/13.
Pesantren Ummusshabri atau yang lebih umum di kenal dengan Pesri dalam usianya yang ke-39 begitu antusias dalam menyelenggarakan kegiatan tersebut yang terlaksana di lingkungan pondok pesantren tepat pukul 13.10 WITA. Dalam kegiatan ini turut hadir ketua BKMT Sultra sekaligus Wakil Bupati kab. Bombana ibu Ir. Hj. Mashyura Ilah adamay dan juga kepala kanwil kemenag sul.tra bapak Drs. Hj. Muchlis A. Mahmud. MM.
Dalam kesempatannya Kanwil Sultra bapak Drs. Hj. Muchlis A. Mahmud. MM. “ Mengharapkan kedepannya pesantren metropolitan Ummushhabri menjadi pesantren percontohan yang ada di Sultra khususnya kota kendari” ujarnya.
Tabliqh Akbar yang dilaksanakan kali ini semakin meriah karena selain dihadiri para pejabat penting juga menghadirkan Da’i pilahan Terbaik ANTV 2012: Ustadz Azhari
Nasution, Ustadzah Mursyidah Nurfadillah dan Ustadz Muh. Ambia Dahlan. Dan salah satu dari Da’i tersebut merupakan alumni Pesantren Ummusshabri yaitu Mursyidah Nurfadillah yang saat ini sedang menyelesaikan Studinya di Universitas Hasanuddin Makassar
Dalam ceramahnya ke tiga Da’i ini menyampaikan pentingnya pendidikan agama dalam melahirkan karakter islami untuk membeckup pengaruh negative bagi generasi muda, Selain itu mereka mengajak para hadirin untuk memeperhatikan pesantren ummussahbri ini dan mengajak putra putrinya untuk bersekolah di Pesantren Ummusshabri Kendari
tepat pukul 15.00 Sore seiring masuknya waktu shalat Ashar Tabliqh akbar pun berakhir, yang sebelumnya di awali dengan pembacaan Do’a yang juga dibawakan oleh Ust Azhari dan Ust Anbiya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar